Bagi pengguna Zahir Accounting Non Dongle yang pernah mengalami kesulitan dalam memproses registrasi terutama tidak ada respon saat akan menekan tombol proses pada form registrasi tersebut.

Hal tersebut bisa dikarenakan terdapat format atau pengetikan yang tidak sesuai antara data registrasi yang pihak zahir kirimkan dengan data registrasi yang diisi pada form registrasi. Solusinya adalah memastikan kembali format yang diketik pada form registrasi sudah sama persis dengan format yang pihak zahir kirimkan via sms ataupun email. jika langkah tersebut masih belum berhasil, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :
Langkah I : Setting Program Zahir berjalan sebagai Administrator - Masuk ke My Computer > kemudian masuk ke direktori C:\Program Files\Zahir.......System Ver..\ kemudian cari zahirapp.exe - Klik Kanan file tersebut > Pilih Properties > Compatibility > Kemudian ceklist opsi Run This Program As An Administrator - Setelah itu klik tombol Change Setting For All User > Ceklist kembali opsi Run This Program As An Administrator - Klik Tombol OK, kemudian klik kembali tombol OK hingga keluar dari jendela properties.
Langkah II : Setting Program Zahir dan Firebird kedalam Data Execition Prevention - Klik Tombol Start pada windows anda, kemudian My Computer/Computer di klik kanan Pilih Properties - Pilih Opsi Advanced System Setting

- Pada Jendela ini, klik tombol Setting pada opsi Performance

- Pada jendela ini, pilih tab Data Execution Prevention kemudian pilih opsi Turn on Dep for all programs and services except those I Select. Lalu klik Add

- Kemudian browse ke direktori C:\Program Files\Firebird\Firebird x.x\bin\ lalu cari file fb_inet_server (Open) - Klik tombol Add kembali browse ke direktori C:\Program Files\Zahir...System Ver\ lalu cari file Zahirapp.exe (Open) - Maka akan tampil jendela seperti berikut

- Klik tombol OK
Restart komputer anda kemudian buka kembali program zahir hingga Menu Utama, kemudian klik Register untuk membuka form registrasi zahir anda.
|