Silakan Registrasi dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh
Alamat e-mail Anda
Masukkan Kata Sandi
Masukkan email anda untuk berlangganan berita
 

Sales
0811 98 66 999



CS Jakarta
0811 201 7766



CS Jakarta 2
0811 203 7766



CS Malang
0811 101 5567



CS Yogyakarta
0822 2134 5599




CS Surabaya
081-1757-7444




Knowledgebase
Bagaimana Sinkronisasi Data POS Zahir
Dipos oleh Firman Hadi Aprian pada 18 December 2008 06:14 PM
Meskipun Aplikasi POS dibuat terpisah, seluruh data tetap terintegrasi dengan Zahir Accounting, seluruh input transaksi penjualan akan dikirim ke Zahir Accounting baik secara langsung atau online menggunakan internet. Terdapat tiga model interaksi antara Zahir POS dengan Zahir Accounting :
  • Terkoneksi LAN dengan satu database yang sama dimana seluruh transaksi POS akan masuk ke back office. Sesuai untuk volume penjualan tidak terlalu tinggi, serta diinginkan penjualan per pelanggan tercatat secara detail di back office.
  • Terkoneksi LAN dengan dua database Zahir POS memiliki data terpisah dengan backoffice, dipagi hari ; master data diimport dari backoffice, disore hari ; total penjualan diexport ke backoffice (Seluruh proses import dan export hanya dengan satu klik mouse saja). Dengan sistem ini data backoffice hanya menampung total penjualan per pembayaran per kasir per hari. Sistem ini sesuai untuk penjualan riteil dengan aktifitas yang sangat tinggi seperti super/mini market. Keuntungan sistem dua database yang terpisah adalah bila terdapat gangguan pada jaringan atau komputer server maka kasir tidak akan terganggu dan tetap dapat menginput penjualan, serta database kasir dan backoffice masing-masing dapat dipertahankan untuk selalu kecil dan cepat.
  • Terkoneksi Internet dengan dua database. Serupa dengan sistem dua database diatas, namun proses impor dan expor data dilakukan melalui jalur internet, dimana hanya data terkini saja yang di impor dan di export. Sistem ini berguna bila lokasi toko tidak sama dengan backoffice, seperti outlet atau cabang. Proses sinkronisasi datanya mengunakan FTP (File Transfer Protokol).
(231 vote(s))
Artikel ini membantu
Artikel ini tidak membantu

Ulasan (10)
NASHRUDDIN, S. Hi
07 January 2013 05:57 PM
kenapa Zahir POS kami tidak bisa di posting setelah back office Standart kami update 5.1 build 15, POS kami 5.1 build 6
Firman I.
08 January 2013 01:30 PM
Hai Pak Nashruddin. Saat ini Zahir POS 5.1 terakhir build 2e. Jika tidak bisa posting, cek dahulu keterkaitan data POS dan data BO sebagai server. Pastikan kedua data sudah disetting tersambung baik melalui LAN maupun dengan mekanisme sinkronisasi.

Silakan hubungi bagian Support di menu Ajukan Tiket Bantuan di www.zahir.info untuk konsultasi lebih lanjut.
Handoko Cahyadi
27 February 2013 08:51 AM
saya mau melakukan export dari back office untuk ke komputer POS d cabang, namun muncul tulisan memory tidak mencukupi. apakah ada batas maximum file database yang bisa d export? memory komputer yg digunakan untuk export 2GB, dan file database sebesar 470MB
Firman I.
02 March 2013 01:01 PM
Hai Pak Handoko. Ekspor untuk sinkronisasi yang gagal dengan indikator memori tidak mencukupi bisa disebabkan oleh komponen dari data yang diekspor terlalu besar. Misalnya Bapak hendak ekspor semua data barang yang setiap item barang memiliki komponen gambar dengan ukuran yang besar. Hai ini bisa menghambat proses ekspor.

Solusinya jika masalah pada ukuran gambar, perkecillah resolusi gambar ybs.
nuryanta
23 April 2013 06:29 PM
pada saat posting POS ke backoffice tidak bisa karena nomor nota sama, karena di back office juga digunakan untuk entry penjualan grosir, jadi nota otomatis sesuai urutan di system dan seringkali nomor tsb sama dengan nota yg ada di POS. mohon penjelasannya
Firman
25 April 2013 04:39 PM
Hai pak nuryanta. Jika database POS dan back officer berbeda, pastikan pada awalnya telah diatur penggunakan kode prefiks transaksi penjualan dan departemen agar nomor referensi transaksi penjualan di POS dan BO berbeda secara prefiks.

Jika POS dan BO memiliki satu database, tidak disarankan untuk menginput penjualan di BO.
Syafruddin
05 May 2015 09:01 PM
data BO dan POS akan dipisah.ketika sudah dipisah ketika mau diimport muncul "mata uang fungsional belum ditentukan" bagaimana solusinya??
ELSY
30 July 2016 08:47 AM
Pagi Support zahir saya mau menanyakan apakah posting di cabang haraus dilakukan setiap hari, dan jika tidak di posting terlalu lama data tidak bisa diambil di back office, saya menggunakan flexi trade 6
dan sinkron menggunakan FTP dari BO ke cabang, setelah 1 bulan baru di sinkron tapi ada data yg tdk ada di BO, knp
pauji
02 August 2016 09:24 AM
Yth Ibu Elsy

Untuk proses sinkron sebaiknya dilakukan setiap hari. Apabila terdapat data yang tidak masuk di BO harus dicek terlebih dahulu nomor referensi dan tanggal transaksi yang tidak masuk. Untuk efektivitas kami menyarankan Ibu untuk konsultasi lebih lanjut dengan Customer Support PT. Zahir Internasional. http://zahiraccounting.com/id/support
Lukman
04 January 2017 08:51 PM
Dear Tim Support

Mohon pencerahannya saya coba sinkronisasi antar cabang menggunakan FTP dan sudah menjalankan sesuai tutorial yg ada di google mengenai zahir ftp...

Yang jadi kendala ketika import FTP data di cabang tidak bisa, tapi klo export FTP lancar jaya...
Kami menggunakan zahir 6 build 3 di pusat dan di cabang sama.

Mohon Pencerahannya.
Sampaikan ulasan baru
 
 
Nama Lengkap:
E-mail:
Ulasan:
© 2013 PT Zahir Internasional, unless otherwise noted. >EULA | Situs Web Zahir Lainnya | Tentang Zahir
Catatan: Situs web ini mengandung konten yang mensyaratkan Anda terdaftar dan login agar Anda dapat mengakses penuh.